Friday, August 10, 2012

Cara Membuat Judul Posting Blog SEO Friendly

Salah satu cara membuat tulisan kita disukai google dan bisa nangkring di puncak pencarian adalah dengan membuat judul yang SEO friendly. Dulu saya sangat cuek dengan struktur kata yang ada di judul postingan. Istilahnya ya, suka suka saya saja!. Tetapi pada akhirnya saya menyadari bahwa judul yang baik akan mempengaruhi hasil pencarian google. Kalau kata para master SEO, yakni bagaimana membuat judul postingan blog yang SEO friendly.

Untuk membuat sebuah judul postingan yang SEO friendly, kita harus menentukan dulu keyword / kata kunci apa yang ingin kita pakai. Setelah kita menentukan keyword atau kata kunci yang ingin kita pakai, langkah selanjutnya adalah dengan memanfaatkan google adwords keyword tool. Baiklah langsung saya kita menuju ke alamat : https://adwords.google.com/o/KeywordTool.

Jika kita sudah memiliki akun google, sebaiknya kita login terlebih dahulu supaya menghasilkan pencarian keyword lebih banyak. Baiklah, kita langsung praktek saja. Semisal kita menentukan ingin menggunakan kata kunci "hamil". Masukkan kata tersebut ke bagian Word or phrase. Pastikan pada bagian 'Advanced Options and Filters', kita tentukan lokasi dan bahasa yang digunakan. Kemudian klik search.

adwords keyword tool


Kemudian lihat hasil pencarian pada bagian 'Keyword ideas'. Kira-kira untuk mendapatkan keyword yang bagus ada beberapa parameter yang musti diperhatikan :
  • Keyword diusahakan yang panjang, minimal terdiri dari 3 kata. Ini untuk mencari niche market yang akan kita bidik semakin terarah.
  • Pilih low competition. Ini untuk memudahkan postingan kita lebih mudah nangkring di puncak pencarian karena minimnya saingan.
  • Pada bagian 'Global Monthly Searches', pilih yang nilainya besar. Ini menunjukkan banyaknya orang yang mencari kata kunci tersebut.




Jadi pada prinsipnya 3 parameter diatas adalah bagaimana caranya mencari kata kunci yang sedikit pada level kompetisi, tapi banyak dicari orang. Inilah yang saya sebut dengan istilah : keyword yang SEO friendly.

Maka hal terakhir yang musti dilakukan adalah membuat sebuah judul postingan blog dengan memasukkan keyword tersebut sebagai salah satu komponennya. Atau bisa juga langsung membidik sasaran dengan menggunakan keyword tersebut sebagai judul postingan.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Salam Caranya Gimana.

4 comments:

  1. Terima kasih atas tips ny Mas,, tak coba terapkan di blog Ane....

    ReplyDelete
  2. Cakep Juga Nihh Postingan...

    salam - garisbuku.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah. Cakep juga jika kasih komen bukan spam.

      Delete